Demonstrasi dan Unjuk Rasa Anti Taliban Berlangsung di Afghanistan

IMG 20210821 133408
Ilustrasi.Net

Bewara Pakuan – Demonstrasi dan unjuk rasa yang menentang dan menolak pengambilalihan Afghanistan oleh kelompok Taliban berlanjut di negara itu, dilansir dari NHK World.

Ratusan orang berpawai melalui pusat kota Jalalabad di bagian timur pada Kamis (19/08/2021), yaitu pada Hari Kemerdekaan Afghanistan. 

Para pengunjuk rasa tersebut membawa bendera nasional Afghanistan dan meneriakkan bahwa bendera itu tidak akan berubah meskipun pemerintahan di Afghanistan berubah.

Menurut berita media dikatakan bahwa  beberapa orang tewas atau mengalami luka-luka di Jalalabad saat pejuang Taliban menembaki para pengunjuk rasa tersebut pada Rabu.

Seorang wartawan setempat yang tinggal di Kota Khost di bagian timur mengatakan kepada NHK bahwa Taliban memberlakukan jam malam 24 jam di daerah itu setelah sebuah unjuk rasa di pusat kota itu pada hari Rabu.

Sementara itu, Kantor berita Reuters menyebutkan bahwa sejumlah orang tewas di kota Asadabad di bagian timur, akan tetapi tidak ada penjelasan apakah korban itu adalah akibat dari penembakan oleh Taliban atau karena terinjak oleh massa pengunjuk rasa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *